0
Dell Siapkan Fasilitas GPS di Netbook

Setelah Dell mengumumkan akan adanya netbook Dell Mini 10 beberapa waktu lalu, Dell juga menambahkan satu fitur GPS (Global Positioning Location) ke dalam netbook tersebut mulai minggu depan. Dengan adanya pendeteksi lokasi ini, Dell mengharapkan user dapat menikmati fungsi GPS di netbook seperti yang biasa digunakan di mobile phone. Pilihan GPS ini akajn hadir sebagai bagian dari kartu Dell Wireless 700, yang sekaligus menangani akses Wi-Fi dan GPS, dimana keduanya digunakan untuk penentu lokasi. Dengan adanya pilihan GPS ini, Dell belum merilis harga netbook tersebut.

Layanan lokasi dalam netbook tersebut telah dibuktikan kemampuannya di mobile phone, dan Dell kemudian mengembangkan logika yang sama.” Kami berharap layanan lokasi ini dapat bekerja dengan baik di produk netbook kami.“ ungkap Lionel Menchaca, blogger Dell. Pilihan GPS ini akan dimasukkan dalam software mapping mirip seperti software navigasi CoPilot untuk menyediakan arah, baik peta 2D dan 3D, juga optimasi perjalanan, termasuk jalan putaran. Software ini diklaim Dell mampu menyimpan hingga 50 alamat.

Fasilitas GPS Dell dalam notebook Dell Mini 10 ini akan kompatibel dengan system Windows XP, sementara untuk Vista dan Windows 7 akan ditambahkan untuk selanjutnya.

0 komentar :

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda disini...

 
Ujie Caprone | © 2011 Blogger Template by Ujiecaprone.com